Peletakan Batu Pertama Gedung Panti Asuhan Patmos Lamandau

banner 468x60
Kotawaringin News, Lamandau – Setelah mengikuti kegiatan Hardiknas di Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kab. Lamandau, Pj. Bupati Lamandau kemudian menuju Desa Kujan untuk melaksanakan Kegiatan Peletakan Batu Pertama Pembangunan Gedung Panti Asuhan Anak Berkebutuhan Khusus Yayasan Patmos, Sabtu (4/5/2024). Turut hadir Sekretaris Daerah Kabupaten Lamandau, Kepala Perangkat Daerah Kabupaten Lamandau, Ketua Yayasan Patmos Kabupaten Lamandau, Camat Bulik serta tamu undangan lainnya.
Dalam sambutannya, Pj. Bupati Lamandau mengatakan bahwa Yayasan Fatmos merupakan cermin dari semangat kepedulian dan dedikasi yang tinggi terhadap anak-anak berkebutuhan khusus di Kabupaten Lamandau. Yayasan Patmos telah menjadi mercuar harapan bagi banyak keluarga dan masyarakat di sekitarnya.
“Hari ini, peletakan batu pertama Gedung Baru Yayasan Patmos adalah bukti nyata komitmen kita semua dalam mendukung upaya penyelenggaraan pendidikan inklusif yang berkualitas. Gedung baru ini nantinya bukan hanya sekedar struktur fisik, tetapi akan menjadi wadah bagi pertumbuhan dan perkembangan anak-anak kita, tempat di mana impian dan potensi mereka dapat ditemukan, dibimbing, dan diperjuangkan,” ucap Pj. Bupati dalam sambutannya.
“Saya mengapresiasi yang setinggi-tingginya kepada kepada seluruh komponen Yayasan Patmos yang telah bekerja keras dan tanpa lelah demi keberlangsungan pendidik inklusif yang bermartabat. Saya juga ucapkan terima kasih kepada pada donatur dan mitra yang telah memberikan dukungan finansial dan moral,” tutup Pj. Bupati Lamandau dalam sambutannya. (BH/K2)
banner 336x280

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *