Pelanggan PDAM Tak Perlu Koar-koar di Medsos

banner 468x60

Tumarno

Kotawaringin News, Pangkalan Bun – Direktur Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) Tirta Arut Pangkalan Bun, Sapriansyah, meminta agar para pelanggan PDAM di Kabupaten Kobar tidak perlu cemas dan heboh jika mengalami masalah dengan pelayanan distribusi air bersih dari pihaknya. Pelanggan tidak perlu koar-koar di media sosial (mensos), apalagi mengadu ke wartawan, seolah-olah masalah yang dialami sangat fatal.

banner 336x280

“Saya sangat menyayangkan itu. Padahal kami siap memberikan pelayanan sebaik mungkin. Kami buka layanan pengaduan pelanggan 24 jam. Kalau ada masalah langusng hubungi kami, kami siap langusng cek ke lapangan,” kata Sapriansyah, saat ditemui di kantornya baru-baru ini.

Dijelaskannya, jika terjadi masalah dengan distribusi air, baik itu karena keruh maupun air tidak mengalir, pihak PDAM siap mengantar air dengan tanki langsung sampai ke rumah pelanggan. Hal itu sebagai bentuk pelayanan prima, dan bukti bahwa PDAM Tirta Arut mengedepankan kualitas pelayanan kepada masyarakat. 

“Pelanggan kita se-Kobar ada sekitar 20ribu. Masa hanya gara-gara satu pelanggan karena distribusi tidak lancar, lalu dibuat heboh seolah-olah pelayanan kita tidak baik, ini yang sangat sayangkan. Padahal kami siap menindaklanjuti jika ada masalah, asalkan ada pengaduan langusng ke kami, agar kami bisa cek ke lapangan dan tahu masalahnya apa, sehingga langsung kami perbaiki,” kata Sapriansyah, yang juga Ketua Persatuan Perusahaan Air Minum Indonesia (Perpamsi) Kalteng.

Lebih lanjut dia menjelaskan, jika ada kalanya terjadi masalah dengan kualitas air, kurang jernih misalnya, itu disebabkan karena ada gangguan. Faktor utamanya biasanya karena terjadi mati listrik PLN. Dimana, air bersih yang sudah jadi dan siap distribusi sempat tercampur oleh air baku karena faktor teknis yang dipengaruhi oleh listrik PLN tadi. Namun itu tidak fatal karena hanya terjadi pada beberapa pelanggan saja, dan air akan kembali sempurna hanya dalam beberapa saat.

“Jadi tidak perlu lah ramai di medsos mengadu kesana kemari, jadi seolah-olah pelayanan kami buruk. Padahal kenyataannya tidak seperti itu. Jadi sampaikan saja langsung ke kami, pasti langsung kami atasi,” ucap Sapriansyah lagi.

Seperti diketahui bahwa PDAM Tirta Arut Pangkalan Bun merupakan PDAM terbaik se-Kalteng dan menjadi barometer dan atau contoh seluruh PDAM di wilayah Tambun Bungai ini. Untuk menjadi yang terbaik, PDAM Pangkalan Bun terus berinovasi, baik dengan meningkatkan kualitas pelayanan, hingga terus memperluas jaringan pendistribusian air bersih kepada masyarakat. (gza)

banner 336x280

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *