Air Minum Gratis di Depan SDN 3 Raja

banner 468x60

Pangkalan Bun, Knews – Semoga apa yang dilakukan oleh H Ranto, warga Kelurahan Raja, Kecamatan Arut Selatan (Arsel) ini mendapat balasan yang setimpal dari Tuhan yang Maha Esa. Perbuatannya yang menggratiskan air minum bagi seluruh masyarakat itu pantas mendapat ancungan jempol.

Terletak di Jalan Pangeran Adipati, tepatnya di depan SDN 3 Raja. Rumah H Ranto yang tampak besar dan megah itu, sekilas memang tertutup, namun ada satu keran air yang setiap harinya selalu diantre oleh warga yang membawa galon untuk menampung air minum gratis itu.

banner 336x280

“Saya hampir setiap hari ambil air minum di sini,” kata Eko (33), yang membuka usaha warung makanan di sekitar Bundaran Besar Pancasila.

Terbilang cukup jauh, namun bagi Eko yang merupakan pedagang kecil ini air gratis itu sangat berarti baginya, karena bila dihitung, ia cukup mendapat keuntungan karena tak harus membeli air minum kemasan atau memasak air yang tentu saja harus menggunakan kompor.

“Bukan cuma untuk usaha dagangnya, air minum gratis ini juga saya konsumsi bersama keluarga di rumah,” imbuhnya.

Bukan cuma gratis, lanjut Eko, air minum gratis itu tersedia setiap hari dan tetap bisa diambil kapan pun ia mau.

“24 jam buka. Ya semoga saja yang menyediakan air minum gratis ini dapat balasan yang setimpal dari Tuhan,” harapnya. (Yusro/KNews-3)

 

banner 336x280

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *