Kanit Binmas dan Bhabinkamtibmas Polsek Kahayan Kuala Sampaikan Maklumat Kapolri

banner 468x60

Kotawaringin News, Polres Pulang Pisau – Personil Polsek kahayan kuala, Polres Pulang Pisau, Polda Kalteng, melaksanakan kegiatan sambang kepada masyarakat pada malam hari serta menyampaikan Maklumat Kapolri terkait Kepatuhan Protokol Kesehatan dalam Pelaksanaan Pemilu tahun 2020 di Desa Bahaur Tengag Kecamatan Kahayan kuala Kabupaten Pulang Pisau, Kamis (01/10/2020) pukul 20.00 WIB.

Kapolres Pulpis AKBP. Yuniar Ariefianto, S.H.,S.I.K.,M.H. melalui Kapolsek Kahayan Kuala Iptu Memet, S.H,M.M, mengatakan bahwa Kegiatan personil polsek Kahayan Kuala melaksanakan sambang kepada masyarakat secara langsung untuk menyampaikan Maklumat Kapolri Nomor:3/IX/2020 tentang kepatuhan Protokol dalam pelaksanaan Pemilihan tahun 2020 terhadap kebijakan pemerintah dalam penanganan penyebaran virus corona (covid-19 ) di wilayah hukum Polsek Kahayan Kuala.

banner 336x280

Maksud dan tujuan Bhabinkamtibmas Polsek Kahayan Kuala Mengajak kepada Masyarakat agar bersama-sama selalu menggunakan masker serta menjaga Kamtibmas khususnya di wilayah kecamatan Kahayan kuala.

Kanit Binmas dan Bhabinkamtibmas Polsek Kahayan Kuala juga Mengajak Masyarakat berkomitmen saling menjaga Keamanan dan Ketertiban menjelang Pilkada gubernur tahun 2020, juga menjaga Diri demi Keselamatan Orang Banyak dengan Mematuhi anjuran Pemerintah terkait Protokol Kesehatan.

banner 336x280