Polsek Permata Kecubung Kembali Gelar Apel Gabungan Operasi Satgas Yustisi

Kotawaringin News,  Polres Sukamara – Penegakan disiplin pencegahan Covid-19 mulai digalakkan kembali oleh Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kecamatan Permata Kecubung, Sukamara, Kalteng.

Diawali dengan Apel di Mako Polsek Permata Kecubung dengan melibatkan pasukan gabungan yang terdiri dari TNI personel Koramil Balai Riam, Personel Polsek Permata Kecubung, Staf Kecamatan Permata Kecubung, Trantib Kecamatan Permata Kecubung, Staf USTP Puskesmas Permata Kecubung, Sukamara, Kalteng, Senin (21/09/2020).

Dalam amanatnya Kapolsek Permata Kecubung IPDA Darto selaku pengambil apel menyampaikan bahwa “kepada warga yang tidak menggunakan masker kita tegur dengan humanis dan kita berikan sanksi berupa teguran sesuai perbup Sukamara nomor 24 tahun 2020,” ujarnya.

“Seperti diketahui bahwasanya obat atau vaksin untuk wabah Covid-19 ini belum ditemukan, untuk itu mari kita tetap menjaga kesehatan masing – masing personil,” ucap Ipda Darto.(AL/den/K3)