Kotawaringin News, Polresta Palangka Raya – Kabar gembira berhembus dari Polresta Palangka Raya kepada lima personel Bintara Tingginya, karena dinyatakan lulus seleksi Pendidikan Alih Golongan (PAG) Polri T.A. 2020.
Para personel tersebut dinyatakan lulus setelah melalui serangkaian tes yang diumumkan oleh Biro SDM Polda Kalteng melalui Aplikasi Zoom di Aula Wirapratama Polresta Palangka Raya, Jalan Tjilik Riwut Km 3,5, Kota Palangka Raya, Kalimantan Tengah, Jumat (11/9/2020) pagi.
Kelima personel tersebut, yakni Ali Machfudz, Bahtiar, Basuki Widodo, Ketut Pardiasa dan Narmanto yang seluruhnya berpangkat Ajun Inspektur Polisi Satu (Aiptu), menerima ucapan selamat dari Kapolresta Palangka Raya, Kombes Pol Dwi Tunggal Jaladri, S.I.K., S.H., M.Hum.
“Selamat menempuh pendidikan dan sukses kepada lima personel yang dinyatakan lulus seleksi Pendidikan Alih Golongan (PAG) dari Bintara menjadi Perwira Polri pada Tahun Anggaran 2020,” tutur Kapolresta.
Dirinya berharap, kelima personel itu dapat mengikuti pendidikan alih golongan tersebut dengan baik, serta mengharumkan nama Polresta Palangka Raya di tingkat instansi Kepolisian Negara Republik Indonesia.
“Semoga dapat menjadi seorang Perwira Polri yang amanah dalam mengemban tugas sebagai pelindung, pengayom dan pelayan bagi masyarakat serta abdi kepada bangsa dan negara,” pungkasnya. (pm/den/K3)