Bhabinkamtibmas Pangkoh Sari, Sambang dan Sampaikan Larangan Membakar hutan dan Lahan

Kotawaringin News, Polres Pulang Pisau – Bhabinkamtibmas Polsek Pandih Batu, Polres Pulang Pisau, Polda Kalteng, Bripka Muhammad Sugara melaksanakan himbauan ke masyarakat Desa Binaan untuk menyampaikan Maklumat Kapolda Kalteng tentang pencegahan kebakaran hutan dan lahan, Kecamatan Pandih Batu, Kabupaten Pulang Pisau,Sabtu (10/04/2021) Siang.

Kapolres Pulang Pisau AKBP Yuniar Arifianto, S.H., S.I.K., M.H. melalui Kapolsek Pandih Batu Ipda Agus Suparji menuturkan, Kegiatan tersebut adalah upaya dari Polsek Pandih Batu untuk mencegah terjadinya kebakaran hutan dan lahan khususnya di Kecamatan Pandih Batu.

“Dengan rutin melaksanakan sambang dan sosialisasi kami berharap dapat mencegah terjadinya karhutla, meskinpun cuaca masih tidak menentu tetapu kami tetap konsisten melaksanakannya,” tutup Kapolsek Panduh Batu Ipda Agus Suparji