Kotawaringin News, Polres Kotawaringin Timur – Beragam inovasi yang diinisiasi Bhabinkamtibmas Desa Sungai Paring Polsek Cempaga Bripka Budi Hartono berhasil mengantarkannya ke sejumlah penghargaan.
Tidak main-main, penghargaan yang berasal dari Kabaharkam berhasil diraihnya. Bahkan, penghargaan paling bergengsi berupa Pin Emas Kapolri pun telah dikantongi oleh seorang Polisi yang bertugas sebagai Bhabinkamtibmas Desa Sungai Paring selama 11 tahun tersebut.
Pagi ini, Senin (14/09/2020) pukul 08.00 WIB, anggota Polsek Cempaga itu kembali dipercaya untuk mendapatkan penghargaan dari Kapolda Kalteng Irjen Pol. Dr. Dedi Prasetyo, M.Hum., M.Si., M.M.,
Pada piagam penghargaan tersebut dijelaskan bahwa ayah dua putra ini telah membuat perpustakaan keliling yang diperuntukkan bagi kalangan pelajar. Bahkan, anggota Polisi berpangkat Brigadir Kepala itu pun telah berhasil merangkul sejumlah masyarakat yang tergabung dalam komunitas penambang liar untuk membentuk kelompok tani yang produktif.
“Syukur Alhamdulillah, saya kembali dipercaya untuk menerima penghargaan untuk yang kesekian kalinya. Semoga pimpinan benar-benar memperhatikan atas capaian kinerja yang saya curahkan ke seluruh lapisan masyarakat khususnya warga Desa Sungai Paring yang menjadi binaan saya selama belasan tahun ini,” harapnya.(dedy/den/K3)