Patroli Perbankan, Ini Pesan yang Disampaikan Personel Polsek Kahayan Kuala

Kotawaringin News,Polres Pulang Pisau – Jajaran Polres Pulang Pisau (Pulpis), Polda Kalteng berupaya meningkatkan peran petugas satuan pengamanan (Satpam) dan masyarakat untuk ikut aktif menciptakan situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) tetap kondusif.

Seperti yang dilakukan personel Polsek Kahayan Kuala, Polres Pulpis, saat patroli dan menyambangi petugas Satpam di beberapa beberapa obyek vital (Obvit) perbankan dan BUMN di wilayah hukumnya, Sabtu (12/09/2020) pukul 01.30 WIB.

Kapolres Pulpis AKBP. Yuniar Ariefianto,  S.H., S.I.K., M.H. melalui Kapolsek Kahayan Kuala Iptu Memet, S.H., M.M. menyampaikan, kegiatan patroli dan pengamanan ini rutin dilakukan pihaknya guna meminimalisir adanya kejahatan yang dilakukan oleh orang sewaktu-waktu. Dan saat ini yang lagi dikhawatirkan orang banyak menularnya virus Corona (Covid-19).

“Kami mengimbau kepada penjaga malam dan masyarakat yang ditemui agar selalu mejaga kebersihan maupun kesehatan serta menjaga jarak terhadap orang lain untuk mencegah penyebaran Covid-19,” ujarnya. (DtT/den/K3)