Pantau Aktifitas, Bhabinkamtibmas Food Estate Berikan Pesan Kamtibmas

Polres Gunung Mas – Demi menciptakan kelancaran saat tahap Penanaman, Bhabinkamtibmas food estate Bripda Charly melaksanakan pemantauan tahapan pengerjaanya, Sabtu (10/4/2021) Sore.

Selain mengecek tiap kegiatan, Bhabinkamtibmas juga berkomunikasi dengan penanggung jawab pekerjaan, dan sampaikan arahan dan himbauan kamtibamas tentang keamanan, agar para pekerja lebih mengutamakan keselamatan dalam pelaksanaan pekerjaan, serta tempat penyimpanan barang barang agar ditempatkan di tempat yang aman.

“Selalu jaga kesahatan, jaga jarak agar mengurangi pertumbuhan covid-19. Dan anggota bhabinkamtibmas food estate juga mengingatkan tentang karhutla yang di sebabkan adanya pembakaran lahan, kami sebagai keamanan menyampaikan agar tidak ada nya pembakaran lahan yang ada di Desa Tewai Baru, Kecamatan Sepang, Kabupaten Gunung Mas,” ungkapnya. (krh38)