KNews, Polres Barsel – Pada gelaran Operasi Keselamatan Telabang 2021, Satlantas Polres Barito Selatan (Barsel), jajaran Polda Kalteng gencar memberikan imbauan kepada pengendara yang melintas di pertigaan Pos Polisi Simpang Kangkung, Jalan Pahlawan, Buntok. Selasa (20/4/2021) pagi.
Imbauan terkait kepatuhan tentang tata tertib berlalu lintas serta protokol kesehatan Covid-19 disampaikan personel dengan mengedepankan sikap humanis.
Kapolres Barsel AKBP Agung Tri Widiantoro, S.I.K., M.H. melalui Kasatlantas Iptu Aries Gunawan, S.H., M.M. menyebut, kegiatan dalam rangka Operasi Keselamatan Telabang 2021 ini tidak hanya terkait masalah tata tertib berlalu lintas, namun juga pencegahan Covid-19.
“Ditambah lagi, keputusan larangan mudik Lebaran Idul Fitri 1442 H terhitung mulai tanggal 6 s/d 17 Mei 2021 resmi dikeluarkan Pemerintah melalui Menteri koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (Menko PMK).
Sebagai langkah mendukung kebijakan Pemerintah tersebut, personel di lapangan memberikan pemahamaman kepada masyarakat tentang larangan mudik Idul Fitri Tahun 2021 serta tetap mematuhi protokol kesehatan (Prokes),” jelasnya.
Dalam kegiatan petugas juga membagikan stiker agar masyarakat selalu mematuhi tertib berlalulintas serta protokol kesehatan dengan menerapkan 5M (memakai masker, mencuci tangan dengan menggunakan sabun, menjaga jarak, menjauhi kerumunan dan membatasi mobiltas. (bow)