Kotawaringin News, Polres Gunung Mas – Kesadaran masyarakat dalam mematuhi Protokol Kesehatan Covid-19 menjadi kunci utama dalam mencegah terjadinya penyebaran pandemi yang masih terjadi.
Terkait akan hal itu, Polres Gunung Mas jajaran Polda Kalteng hingga kini terus berupaya keras untuk memberikan edukasi kepada seluruh lapisan masyarakat Kota Kuala Kurun, Sabtu (10/04/2021) pagi.
Tidak hanya membagikan masker, aparat penegak hukum ini juga terlihat menyampaikan Protokol Kesehatan Covid-19 dan melakukan penyemprotan disinfektan ke tempat – tempat keramaian, keagamaan, pertokoan dan perkantoran yang ada di Kota Kuala Kurun.
Kapolres Gunung Mas AKBP Rudi Asriman, S.I.K., melalui Kasatresnarkoba Ipda Budi Utomo, S.H., pun terlihat langsung ambil bagian dalam kegiatan yang diselenggarakan.
Adapun lokasinya antara lain tempat pelayanan Mako Polres Gunung Mas, Bundaran Gohong, Jalan Tjilik Riwut, Gereja Berkat Iman dan Taman Kota Kuala Kurun.
Bahkan dilokasi kegiatan ini, Kasatresnarkoba terpantau memasangkan masker kepada anak kecil yang disaksikan orang tuanya, melakukan penyemprotan disinfektan beserta sejumlah kegiatan lainnya.
“Rangkaian aktivitas yang kami selenggarakan merupakan salah satu upaya Polres Gunung Mas dalam mencegah paparan pandemi di masyarakat.
Semoga melalui kegiatan seperti ini kesadaran masyarakat akan arti pentingnya mematuhi Protokol Kesehatan Covid-19 semakin meningkat.
Dimana hal tersebut tentu berujung pada berkurangnya jumlah paparan pandemi yang masih terjadi,” pungkasnya.(krh38)