[su_highlight background=”#ffffff”]Kotawaringin News, Polda Kalteng – [/su_highlight]Polres Murung Raya – Ps. Kapospol Sei Babuat Polsek Permata Intan Polres Murung Raya Bripka Rio Makota melaksanakan kegiatan intervensi Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) area PT. IMK yang dilakukan dengan membagikan Masker dilanjutkan memberikan himbauan supaya tetap disiplin protokol kesehatan, Sabtu (27/3/2021) pukul 10.00 WIB.
Kegiatan pembagian masker kepada karyawan perusahaan dan di lanjutkan dengan memberikan himbauan tentang protokol Kesehatan kepada masyarakat yang melaksanakan aktifitasnya masing masing.
“Pembagian masker dilaksanakan oleh kami ini di lanjutkan dengan memberikan himbauan protokol Kesehatan supaya selalu mematuhi protokol kesehatan dengan selalu memakai masker, menjaga jarak, dan rajin mencuci tangan dengan sabun di air mengalir,” kata Bripka Rio. (van)