Kotawaringin News, Lamandau – Tim Public Safety Centre (PSC) 119 Lamandau Bergerak Cepat (LBC) menjemput seorang pasien berjenis kelamin perempuan yang menderita stroke di Puskesmas Bayat untuk dibawa ke RSUD Lamandau, Selasa 09 Maret 2021.
Pasien berinisial L tersebut merupakan warga Desa Tangga Batu Kecamatan Belantikan Raya yang sudah satu tahun menderita stroke. Pasien tersebut mengalami kejang-kejang di rumahnya dan dibawa ke Puskesmas Bayat untuk mendapatkan perawatan.
“Diagnosa stroke. Pagi-pagi kejang-kejang dirumahnya, langsung di bawa ke puskesmas (Bayat). Sudah setahun pasien menderita stroke,” ujar Kadinkes Lamandau, Rosmawati Bachri, Rabu 10 Maret 2021.
Dia menerangkan, Tim PSC 119 LBC yang diminta untuk menjemput pasien ke RSUD Lamandau pun segera menuju Puskesmas Bayat Kecamatan Belantikan Raya. “Tim PSC 119 LBC langsung mrnjemput pasien setelah mendapat lapran dari Puskesmas Bayat.”
Kini, pasien tersebut telah berada di RSUD Lamandau Nanga Bulik untuk mendapatkan perawatan intensif. (BH/K2)