Kotawaringin News, Polres Kapuas – Bhabinkamtibmas Polsek Kapuas Barat Polres Kapuas jajaran Polda Kalteng, Brigadir Misrani rutin melaksanakan sambang dan silaturahmi dengan warga di desa binaannya, Desa Sei Kayu Kecamatan Kapuas Barat Kabupaten Kapuas, Kalteng, Rabu (4/11/2020) siang.
Dijelaskan oleh Brigadir Misrani bahwa sambang dan silaturahmi adalah salah satu kegiatan rutin seorang anggota Bhabinkamtibmas agar lebih mendekatkan diri dengan warga masyarakat yang ada di desa binaannya.
“Melalui kegiatan sambang dan silaturahmi ini juga, kami dapat menjalin komunikasi serta memberikan pelayanan terbaik kepada warga masyarakat,” jelas Misrani.
Dalam sambang kali ini Brigadir Misrani mengimbau kepada warga untuk mentaati imbauan pemerintah tentang protokol kesehatan demi mencegah penyebaran Covid-19.
“Mari kita patuhi protokol kesehatan dengan selalu menggunakan masker, mencuci tangan, menjaga jarak dan tidak berkerumun demi memutus rantai penyebaran Covid-19,” imbau Brigadir Misrani.
Sementara itu di tempat terpisah, Kapolres Kapuas AKBP Manang Soebeti, S.I.K., M.Si melalui Kapolsek Kapuas Barat Ipda Eko Basuki Trimortiono, S.H. juga mengatakan bahwa melalui kegiatan sambang kepada warga binaannya, Bhabinkamtibmas akan lebih mudah untuk mendapatkan informasi mengenai apa saja gangguan kamtibmas yang ada di desa binaan.
“Hal ini rutin kami lakukan sebagai wujud kehadiran anggota Polri di tengah-tengah masyarakat,” jelas Ipda Eko. (ver)